Seperti tahun-tahun sebelumnya, Pusat Penelitian Kemasyarakatan dan Kebudayaan-Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (PMB LIPI) menyelenggarakan Seminar Progress Report. Bertempat di ruang seminar PDII LIPI lantai 2, seminar ini diadakan selama dua hari yaitu Kamis-Jumat, 7-8 September 2017.
Dalam seminar ini, para peneliti PMB LIPI akan mendiskusikan perkembangan riset tematik setelah kembali dari penelitian lapangan. Tercatat ada sepuluh tim penelitian yang mempresentasikan temuan lapangannya, yaitu:
- Dinamika Pelaksaan Syariat Islam di Indonesia dan Implikasinya terhadap Integrasi Sosial
- Pluralitas dan Minoritas: Kajian tentang Penanganan dan Perlakuan terhadap Kelompok Minoritas di Indonesia
- Penguatan Partisipasi Warga Komunitas dalam Upaya Penanggulangan Kejahatan di Ruang Sewa Wilayah Pemukiman
- Hak Ekonomi Sosial Budaya (Ekosob) Warga Negara dan Pemenuhannya di Tengah Perubahan Lokal, Nasional, dan Global
- Media Baru dan Perubahan Masyarakat di Indonesia Pasca Orde Baru: Media Sosial dan Konstruksi Identitas
- Peran Bahasa dan Budaya dalam Konteks Persatuan dan Kesatuan Bangsa
- Peran Bahasa dan Budaya dalam Konteks Persatuan dan Kesatuan Bangsa
- Ilmu Pengetahuan, Teknologi, dan Masyarakat: proses Kebijakan dan Prospeknya di Indonesia
- Pelayaran Tradisional Komunitas Maritim Indonesia: Penelusuran Kembali Pelayaran Tradisional di Wilayah Perairan Indonesia
- Pembangunan Inklusif di Kota Pesisir Luar Jawa
- Perubahan Ekologi Hutan dan Ketahanan Sosial
Selain mendiskusikan temuannya, seluruh tim juga mendapatkan masukan dari sesama peneliti PMB LIPI untuk perbaikan sebelum menuju ke Seminar Akhir Penelitian yang akan dilaksanakan pada akhir tahun 2017. Seminar ditutup oleh Ketua Perencanaan, Monitoring, dan Evaluasi (PME) PMB LIPI, Drs. Masyhuri Imron, M.A.
Untuk foto-foto kegiatan selengkapnya, dapat dilihat melalui di Facebook PMB LIPI atau melalui URL berikut https://www.facebook.com/pmb.lipi. (Ranny Rastati)
Diunggah oleh
Unggahan lainnya
Artikel2020.09.25Mabar Sebagai Proses Membangun Kesenangan Kolektif Berita2020.09.16Nilai-nilai Penting, Data Penelitian Sosial dan Kemanusiaan Jadi Aset Berharga Artikel2020.09.09COVID-19, Konspirasi, dan Ketahanan Teknososial Artikel2020.09.04Padungku: Kultur Gotong Royong dan Persaudaraan di Tanah Poso, Morowali, dan Tojo Una-una Sulawesi Tengah